Wednesday, December 13, 2017

TUGAS 1 Pendidikan Agama Islam (MKDU4221) Universitas Terbuka


TUGAS 1 Pendidikan Agama Islam (MKDU4221) Universitas Terbuka

Hallo Para Copasers dimanapun berada
Kali ini Mamas akan ngebahas Tugas 1 Agama Islam Khusus Bagi Kalian Mahasiswa UT, Kok Bisa ? kan mamas bukan mahasiswa UT, Nah kebetulan Mamas dapat Materi dari sumber yang terpercaya 100 Milyar Original dan Aqurat dan pastinya gratis, jadi jangan takut Copas ya..
Semoga Bermanfaat guys Sukses Terus Kuliah Nya
TUGAS 1 Pendidikan Agama Islam (MKDU4221) Universitas Terbuka

Soal
Jelaskan fenomena aktualisasi nilai-nilai demokrasi dan HAM dilihat dari konsep demokrasi dan HAM menurut ajaran Islam! Rambu-rambu: Ekspose aib (kesalahan) seseorang melalui media. Selamat bekerja!

Jawaban:
Demokrasi dan HAM adalah dua hal yang berbeda akan tetapi tidak bisa dipisahkan. Dapat dikatakan bahwa demokrasi tidak mungkin ada tanpa HAM, sebaliknya HAM sulit ditegakan tanpa demokrasi. Demokrasi islam meyakini bahwa kedaulatan Allah yang menjadi intidari demokrasi, Demokrasi islam dianggap sebagai sistem yang mengukuhkan konsep-konsep Islami yang sudah lama berakar, yaitu musyawarah (syura), persetujuan (ijma’), dan penilaian interpretative yang mandiri (ijtihad).Implementasi nilai demokrasi dapat  pula digali dari sumber islam yang kompatibel dengan nilai-nilai demokrasi seperti dikemukakan oleh Huwaydi dan Mohammad Dhiya al-Din Rais yaitu:
1.      Keadilan dan musyawarah
2.      Kekuasaan dipegang penuh oleh rakyat
3.      Kebebasan adalah hak penuh bagi semua warga Negara
4.      Persamaan diantara sesama manusia khususnya persamaan di depan hukum
5.      Keadilan untuk kelompok minoritas
6.      Undang-undang diatas segalanya
7.      Pertanggung jawaban penguasaan terhadap rakyat
HAM menurut pandangan Islam berprinsip menjunjung tinggi martabat manusia. Di samping itu HAM menurut Islam juga menghendaki adanya persamaan, kebebasan menyatakan pendapat, kebebasan beragam, dan jaminan sosial. Manusia bebas berbicara dan berprilaku sesuai dengan ajaran Allah. Kebebasan menyatakan pendapat merupakan perwujudan dari instruksi Allah. Prinsip hak atas jaminan sosial dalam prinsip ini ditegaskan bahwa pada harta orang kaya terdapat hak fakir miskin. Oleh karena itu, orang islam diharuskan membayar zakat. Selain itu, hak asasi manusia dalam Islam tidak semata-mata menekankan pada hak asasi manusia saja, tetapi hak-hak itu dilandasi kewajiban asasi manusia untuk mengabdi kepada Allah sebagai penciptanya.
Pada dasarnya diharamkan bagi seorang muslim mengungkapkan aib saudaranya karena ini termasuk kedalam perbuatan ghibah, yaitu mengungkapkan aib saudaranya sesama muslim pada saat orang itu tidak ada dihadapannya dan saudaranya itu tidak menyukainya jika berita tersebut sampai kepadanya tanpa adanya suatu keperluan. Ghibah adalah menggunjing, menceritakan kejelekan seseorang saat orang yang dimaksud tidak ada dihadapannya. Ghibah dapat berbentuk ucapan, isyarat, kedipan mata, maupun tulisan yang mengandung makna penghinaan terhadap seseorang. Sesuai hadist Nabi SAW ketika ditanya tentang ghibah:
“(ghibah adalah) engkau menyebut sesuatu yang berkenaan dengan saudaramu, yang jika ia mendengarnya ia tidak suka”, lalu seseorang bertanya “wahai Rasulullah, bagaimana jika yang aku bicarakan benar-benar ada pada saudaraku tersebur?”, beliau menjawab, “jika apa yang kau bicarakan benar-benar ada/nyata pada diri saudaramu, engkau telah mengghibahnya, tetapi bila tidak, berarti kau telah menuduhnya”. (HR Muslim dan Tirmidzi). Mengekspose aib orang lain melalui media sama halnya dengan ghibah. Bahkan akibat yang ditimbulkan dari perbuatan tersebut akan lebih buruk.


 Search For
TUGAS 1 Pendidikan Agama Islam (MKDU4221) Universitas Terbuka TUGAS 1 Pendidikan Agama Islam (MKDU4221) Universitas Terbuka TUGAS 1 Pendidikan Agama Islam (MKDU4221) Universitas TerbukaTUGAS 1 Pendidikan Agama Islam (MKDU4221) Universitas Terbuka TUGAS 1 Pendidikan Agama Islam (MKDU4221) Universitas Terbuka TUGAS 1 Pendidikan Agama Islam (MKDU4221) Universitas Terbuka TUGAS 1 Pendidikan Agama Islam (MKDU4221) Universitas Terbuka TUGAS 1 Pendidikan Agama Islam (MKDU4221) Universitas Terbuka

2 comments:

Silahkan berkomentar secara bijak